GKJ Wonogiri GKJ Wonogiri
Berita

DAFTAR NYANYIAN

PERSEKUTUAN DOA BULAN KELUARGA 2025

Senin, 27 Oktober 2025 11
GKJ Wonogiri

NYANYIAN BULAN KELUARGA 2025

EDISI PERSEKUTUAN DOA HARI 1-6

 

v  PKJ 289:1-2 Keluarga Hidup Indah

Ispriyanto, 1999

1.      Nyanyikanlah nyanyian baru bagi Allah

Pencipta cakrawala.
Segala Serafim, Kerubim, pujilah Dia,

besarkanlah nama-Nya.

Refr.:

Bersorak-sorai bagi Rajamu!
Bersorak-sorai bagi Rajamu!

 2.      Keluarga hidup indah,

bila Tuhan pemimpinnya.

Dalam suka, dalam duka

kita dalam tangan-Nya Refr.:

 

v  KJ 451 - Bila Yesus Berada di tengah Keluarga

Redaksi PAK 1982

1.      Bila Yesus berada di tengah keluarga,

bahagialah kita, bahagialah kita

2.      Bila Yesus berkuasa di tengah keluarga,

pasti kita bahagia, pasti kita bahagia

 

v KJ 427 ‘Ku Suka Menuturkan

(A. Catherine Hankey)

1.      Ku suka menuturkan cerita mulia, cerita Tuhan Yesus dan cinta kasih-Nya.

‘Ku suka menuturkan cerita yang benar, penawar hati rindu, pelipur terbesar.

Refr.: ‘Ku suka menuturkan, ‘ku suka memasyurkan

           cerita Tuhan Yesus dan cinta kasih-Nya

2.       ‘Ku suka menuturkan cerita mulia; setiap kuulangi

bertambah manisnya. ‘Ku suka menuturkan sabda-Nya yang besar;

dan yang belum percaya, supaya mendengar.  Refr.:

 

v KJ 369 – Ya Yesus, ‘Ku Berjanji

Syair: O Jesus, I Have Promised, John E. Bode 1866,
terj. Konsultasi/Lokakarya II Musik Gerejawi 1979
Lagu 369a: Arthur H. Mann 1881
Lagu 369b: Dra. Tiurma Tobing 1979

1.      Ya Yesus, ‘ku berjanji setia pada-Mu;

kupinta Kau selalu dekat, ya Tuhanku.

Di kancah pergumulan jalanku tak sesat,

kar’na Engkau Temanku, Pemimpin terdekat.

2.      Ya Yesus, Kau berjanji kepada umat-Mu:

di dalam kemuliaan Kausambut hamba-Mu.

Dan aku pun berjanji setia pada-Mu.

Berikanlah karunia mengikut-Mu teguh.

 

v  KJ 353:1,4 “SUNGGUH LEMBUT TUHAN YESUS MEMANGGIL”

Syair dan lagu: Softly and tenderly, Will L. Thompson, 1880,

Terjemahan: Yamuger, 1977

1.      Sungguh lembut Tuhan Yesus memanggil,

memanggil aku dan kau. Lihatlah Dia prihatin menunggu aku dan kau.

Refr.:

"Hai mari datanglah, kau yang lelah, mari datanglah!"

Sungguh lembut Tuhan Yesus memanggil,

"Kau yang sesat, marilah!"

2.      Yesus berjanji memb'rikan kasih-Nya

 kepada aku dan kau. Ia mengampuni orang berdosa seperti aku dan kau.

Refr.: ...

 

v  KASIH ALLAHKU SUNGGUH TELAH TERBUKTI

Pdt. Dr. Drs. Yuda D. Mailo'ol

Verse

Kasih Allahku sungguh t’lah terbukti

Ketika Dia serahkan Anak-Nya

Kasih Allah mau berkorban bagi kau dan aku

Tak ada kasih seperti Kasih-Mu

 

Chorus

Bersyukur bersyukur bersyukurlah

Bersyukur karna Kasih setia-Mu

Kusembah, kusembah, kusembah dan kusembah

S’lama hidupku kusembah Kau Tuhan

 

v  MELAYANI, MELAYANI LEBIH SUNGGUH

Melayani, melayani lebih sungguh

Melayani, melayani lebih sungguh

Tuhan lebih dulu melayani kepadaku

Melayani, melayani lebih sungguh

 

Mengasihi, mengasihi lebih sungguh

Mengasihi, mengasihi lebih sungguh

Tuhan lebih dulu mengasihi kepadaku

Mengasihi, mengasihi lebih sungguh

 

Mengampuni, mengampuni lebih sungguh

Mengampuni, mengampuni lebih sungguh

Tuhan lebih dulu mengampuni kepadaku

Mengampuni, mengampuni lebih sungguh

 

v  PKJ 239:1-2  “PERUBAHAN BESAR“

Syair dan lagu: What a Wonderful Change / Since Jesus Came Into My Heart, R. H. Daniel, 1914,

Terjemahan: Yamuger, 1999

1.      Perubahan besar di kehidupanku sejak Yesus di hatiku;

di jiwaku bersinar terang yang cerlang sejak Yesus di hatiku.

Refr.:

Sejak Yesus di hatiku, sejak Yesus di hatiku,

jiwaku bergemar bagai ombak besar

sejak Yesus di hatiku.

2.      Aku tobat, kembali ke jalan benar

sejak Yesus di hatiku;

dan dosaku dihapus, jiwaku segar

sejak Yesus di hatiku

 

v  PKJ 27:1-2 “NYANYIKANLAH NYANYIAN BARU”

Nyanyikanlah Nyanyian Baru

Syair: T. Lubis, 1988, berdasarkan Mazmur 148

1.      Nyanyikanlah nyanyian baru bagi Allah

Pencipta cakrawala

Segala Serafim, Kerubim, pujilah Dia,

besarkanlah nama-Nya.

Refr.:

Bersorak-sorai bagi Rajamu!

Bersorak-sorai bagi Rajamu!

 

2.      Pujilah Dia, wahai mentari, wahai bulan,

sembahlah Dia terus.

Dan wahai bintang-bintang terang yang gemerlapan, muliakan Penciptamu.

Refr.: ...

 

 v  PKJ 288:1-2  “INILAH RUMAH KAMI”

Syair: Arnoldus Isaak Apituley, 1999,

1)   Inilah rumah kami, rumah yang damai dan senang;

siapa yang menjamin? Tak lain, Tuhan sajalah.

Refr.:

Alangkah baik dan indah, jikalau Tuhan beserta;

sejahtera semua, sekeluarga bahagia

2)  Betapalah mesranya, ayah dan ibu contohnya;

semua anak-anak ikut teladan tindaknya.

Refr.: ...

 

v  NKB 122:1-2  “KU INGIN BERPERANGAI”

Syair dan lagu: Ik wens te zijn als Jezus; dari Zangbundel - Joh. de Heer,

Terjemahan: Yamuger, 1985

1.      ‘Ku ingin berperangai laksana Tuhanku,

lemah lembut dan ramah, dan manis budiku.

Tetapi sungguh sayang, ternyata ‘ku cemar

Ya Tuhan, b’ri ‘ku hati yang suci dan benar.

2.      ‘Ku ingin ikut Yesus, mencontoh kasih-Nya,

menghibur orang susah, menolong yang lemah.

Tetapi sungguh sayang ternyata ‘ku cemar

Ya Tuhan, b’ri ‘ku hati yang suci dan benar.

 

v  KJ. 318:1-2 “BERBAHAGIA TIAP RUMAH TANGGA

Syair: O selig Haus, Karl Johan Philipp Spitta (1801 – 1850),

Terjemahan: E. L. Pohan Shn., 1967,

Lagu: Jerman abad ke-18

1.      Berbahagia tiap rumah tangga,

di mana Kaulah Tamu yang tetap:
dan merasakan tiap sukacita

tanpa Tuhannya tiadalah lengkap;
di mana hati girang menyambut-Mu

dan memandang-Mu dengan berseri;

tiap anggota menanti sabda-Mu

dan taat akan Firman yang Kaub'ri.

2.      Berbahagialah rumah yang sepakat

hidup sehati dalam kasih-Mu,
serta tekun mencari hingga dapat

damai kekal di dalam sinar-Mu;
di mana suka-duka 'kan dibagi;

ikatan kasih semakin teguh;

di luar Tuhan tidak ada lagi

yang dapat memberi berkat penuh.

 

v  KU CINTA KELUARGA TUHAN

(dinyanyikan lebih dari 2x)

 

1.      Ku cinta keluarga Tuhan terjalin mesra sekali

Semua saling mengasihi

Betapa s'nang 'ku menjadi k'luarga-Nya Tuhan

 

v  PKJ 255 “FIRMAN-MU KUPEGANG SELALU” (dinyanyikan 2x)

Syair dan lagu: Arnoldus Isaak Apituley, 1998

Firman-Mu kupegang selalu,

saat duka saat senang.

Jalan hidup yang akan datang

tangan Tuhan yang memegang.

Pencobaan menghimpit aku

dan menjadi keluhanku,

firman-Mu kupegang selalu,

sayap-Mu tempat berteduh.

Firman-Mu, Tuhan, kupegang s’lalu.

Hilanglah keraguanku!

Bila hatiku rasa susah,

Pada-Mu aku berserah,

Firman-Mu kupegang selalu,

maka amanlah jiwaku.

 

v  PKJ 212 YA ALLAH, KASIHMU BESAR (dinyanyikan 2x)

Syair dan lagu: Januar Ishak

Ya Allah, kasih-Mu besar,

lebih besar dari segala,

tiada terduga dalamnya,

tiada terjangkau luasnya.

Ya Yesus, kasih-Mu besar,

lebih besar dari segala.

Hidup kekal Engkau beri

dan aku hidup berseri!

Refr.:    Dalam doa aku bersyukur

atas limpah kasih-Mu.

Ajar aku mengasihi-Mu

dan sesama manusia.

 

v  BERSAMA KELUARGAKU

Robert & Lea Sutanto

 

Kami datang di hadirat--Mu
Dalam satu kasih, dengan bersehati
Berjanji setia sampai akhir
Mengasihi-Mu, Yesus
Chorus
Bersama k'luargaku melayani Tuhan
Bersatu s'lamanya mengasihi Engkau
Tiada yang dapat melebihi kasih-Mu ya Tuhan
Bagi kami Engkau segalanya
Bridge
Gelombang badai hidup coba menghalangi
Namun kuasa Tuhan buka jalan kami

 

v  PKJ 242 – Seindah Siang Disinari Terang

Syair dan lagu: The Way That He Loves, W. Elmo Mercer

Terjemahan: Yamuger, 1999,

(c) 1958, 1981, by John T. Benson Publishing Co. / ASCAP

1.      Seindah siang disinari terang

cara Tuhan mengasihiku;

seindah petang dengan angin sejuk

cara Tuhan mengasihiku.

Tuhanku lembut dan penyayang

dan aku mengasihi Dia.

KasihNya besar; agung dan mulia

cara Tuhan mengasihiku.

2.      Sedalamnya laut seluas angkasa

cara Tuhan mengasihiku;

seharum kembang yang tetap semerbak

cara Tuhan mengasihiku.

DamaiNya tetap besertaku;

dan sorgalah pengharapanku.

Hidupku tent’ram; kunikmati penuh

cara Tuhan mengasihiku.

  

v  KU KASIHI KAU DENGAN KASIH TUHAN

James M Gilbert

Bagaimana aku harus mengatakannya

Perasaan yang ada dihatiku

Oh Tuhanku tolong aku mengatakannya

Ku kasihi kau dengan kasih Tuhan

Reff :

Ku kasihi kau dengan kasih Tuhan 2x

Kulihat diwajahmu kemuliaan Raja

Kukasihi kau dengan kasih Tuhan

 

v  PKJ 023 – MARILAH MEMUJI

Syair dan lagu: Jerry Silangit, 1998

Marilah memuji Allah Mahatinggi pada hari ini,

hari bahagia, karena besarlah kasih setia-Nya.

Dia mengasihi umat manusia.

Hidup kita dijamin-Nya, suka cita dilimpahkan.

Keluarga diberkati, umur panjang diberikan.

Puji syukur bagi-Mu atas penyertaan-Mu.

Nama-Mu kami puji untuk s’lama-lamanya.

 

  v  NYANYIAN POHON

Syair & lagu: Ken Medema,

dipopulerkan oleh Evie Tornquist Karlsoon dalam album

“A little song of joy” (1978)

Ketika berjalan ku lihat pohon di tepian sungai

Batang pohon kokoh tinggi menjulang,

menggapai angkasa raya.

Ku bertanya pada sang pohon: bagaimanakah kau tumbuh?

Inilah jawab pohon kepadaku

Refrein:

Kurambatkan akarku ke air, tunasku meraih mentari

Buah-buah tanda ku hidup dan t’rus bertumbuh.

Ku tempat berteduh dari panas,

ku sarang bagi unggas-unggas

Ku kan jadi seperti yang diharapkan Tuhan: pohon berseri

 

Pohon tumbuh di musim dingin saat salju berguguran

Batang pohon kokoh tinggi menjulang walau angin t’rus  menerjang

Ku bertanya pada sang pohon: bagaimanakah kau tumbuh?

Inilah jawab pohon kepadaku

 

Pohon tumbuh di tepi jalan, di tengah padat bangunan

Daun-daun hijau lebat dan segar, meneduhkan pemandangan

Ku bertanya pada sang pohon: bagaimanakah kau tumbuh?

Inilah jawab pohon kepadaku

 

v  KJ 370 – ‘Ku Mau Berjalan Dengan Jurus’lamatku

Syair: Down in the Valley with My Saviour I Would Go, William Orcutt Crushing, 1823 – 1902,

Terjemahan: Yamuger, 1984, berdasarkan Mazmur 23,

Lagu: Robert Lowry

‘Ku mau berjalan dengan Jurus’lamatku

di lembah berbunga dan berair sejuk.

Ya, kemana juga aku mau mengikut-Nya

sampai aku tiba di neg’ri baka.

Refrein:

Ikut, ikut, ikut Tuhan Yesus:

‘ku tetap mendengar dan mengikut-Nya.

Ikut, ikut, ikut Tuhan Yesus;

ya, ke mana juga ‘ku mengikut-Nya!

 ‘Ku mau berjalan dengan Jurus’lamatku

di lembah gelap, di badai yang menderu.

Aku takkan takut di bahaya apa pun,

bila ‘ku dibimbing tangan Tuhanku.

Bersama Juru s’lamat hatiku teguh

di lembah dan bukit yang perlu kutempuh.

Tuhanku membimbing aku pada jalan-Nya

yang menuju rumah Allah yang baka.